foto : picdeer.com
|
Lokasi : Desa Jeruju Besar, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat
Google Maps : Klik disini
Buka/Tutup : Setiap hari
Harga Tiket masuk : Rp10.000
Taman Agrowisata Rekadena
Kalimantan Barat memang memiliki potensi wisata yang cukup banyak dan beragam. Mulai dari wisata sejarah, wisata bahari, wisata religi, hingga wisata budaya.
Selain itu, wisata alamnya juga tak kalah menarik. Provinsi yang punya julukan sebagai seribu sungai ini punya keunikan tersendiri. Salah satunya adalah taman Agrowisata Rekadena yang unik.
Adanya destinasi wisata taman Agrowisata Rekadena ini semakin menambah banyaknya daftar tempat wisata yang berada di Kalimantan Barat. Khususnya yang ada di Kabupaten Kubu Raya.
Bagi anda yang ingin menenangkan diri dan melihat asrinya pemandangan alam yang ada di Kubu Raya, maka anda bisa mengunjungi taman agrowisata ini.
Daya Tarik Taman Agrowisata Rekadena
Setelah lelah dan penat dengan hiruk-pikuk pekerjaan di kota. Maka berwisata ke taman agrowisata yang sangat nyaman dan asri dan jauh dari perkotaan menjadi salah satu solusi yang tepat.
Fasilitas yang ada di taman ini cukup banyak, seperti lokasi outbound, kawasan perkebunan yang dipenuhi dengan berbagai macam buah dan juga lokasi panjat tebing yang menantang.
Wisata anda di sini akan semakin lengkap karena ada restoran yang disediakan. Didalamnya menyajikan berbagai macam menu khas dari Kubu Raya yang tentu saja bisa membuat lidah anda bergoyang.
Taman ini juga sering digunakan sebagai salah satu tempat outbound. Banyak instansi sekolahan atau kampus yang memilih tempat ini sebagai tempat untuk berlangsungnya outbound. Karena tempatnya luas dan teduh, sehingga kegiatan outbound bisa berjalan dengan nyaman.
Sebenarnya taman ini sudah berdiri sejak 4 tahun lalu dan banyak dikunjungi serta dipakai untuk outbond. Karena didalamnya juga ada sarana untuk pertemuan yang dapat menampung kurang lebih 2000 orang.
Disamping itu, bagi pengunjung yang ingin berlibur dan menikmati suasana berbeda dari perkotaan yang gerah. Maka di sini adalah tempat yang paling tepat, karena udaranya masih segar dan jauh dari polusi.
Lokasi dan Rute
Anda yang ingin berkunjung ke tempat ini, maka lokasinya berada di Desa Jeruju Besar, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Untuk bisa sampai di tempat ini, maka tidak akan sulit.
Karena saat anda sudah berada di Kecamatan Sungai Kakap, maka anda akan menuju ke jalan utama Desa Jeruju Besar. Dan lokasinya tepat berada di pinggir jalan utamanya.
Peta Lokasi
Tiket Masuk
Bagi anda yang ingin datang ke taman Agrowisata Rekadena ini, maka anda akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp10.000. Di sini anda sudah bisa menikmati berbagai macam fasilitas yang ada.
Mulai dari toilet, mushola dan berbagai macam wahana yang ada di sini. Jadi tunggu apalagi, liburan kali ini masukan Taman Rekadena kedalam list tempat wisata yang ingin anda kunjungi.
Video Taman Agrowisata Rekadena
video : aziz putraa
0 komentar
Posting Komentar